Mie Sagu Pontianak
Makanan ini merupakan makanan yang sangat di gemari oleh masyarakat khususnya di daerah Pontianak makanan ini berbahan mie yang di olah dari batang pohon sagu.
Kalian mau tahu makanan mie sagu ini dapat diolah menjadi mie sagu kuah atau goreng, makanan ini merupakan khas melayu, dan struktur mie sagu ini kenyal tapi saat di makan rasanya lembut, warna mie ini biasanya pipih lebar dan berwarna bening seperti bihun. kandungan karbohidrat yang rendah menjadi makanan yang aman bagi penderita diabetes.
Bahan:
- Mie sagu kering 250gr
- Kecambah
- Kucai
Bumbu Halus :
- 2 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- Merica secukupnya
- garam
- 1 bungkus masako
- penyedap rasa
Bumbu Cabe :
- Kacang tanah
- Cabe
- Bawang putih sedikit saja
Cara membuat mie sagu pontianak:
- Rebus mie seperti biasa sampai warna berubah menjadi bening, jangan lupa kasi minyak makan saat merebus
- Jika sudah masak mie ditiris kan, dan direndam air dingin biar tidak melekat
- Siap kan minyak goreng, bumbu halus tadi di tumis sampai harum
- Masukan tauge, kucai sampai layu, sekaligus tambahkan garam, penyedap rasa,dan masako
- Lalu campur mie, tumis sampai harum
- Cabe bumbu kacang nya, goreng kacang tanah, cabe, dan sedikit bawang putih tadi
- Kemudian ditumbuk sampai halu, jangan lupa tambahkan gula dan garam
- Mie sagu siap disajikan.
0 komentar:
Posting Komentar